Google Translate

Selasa, 20 Maret 2012

Apa yang dimaksud dengan Website Counter?

| Selasa, 20 Maret 2012 | 0 komentar

flag-counter

Website Visitor Counter

Setiap harinya, tak kurang dari ratusan hingga ribuan blog/web muncul.  Blog/web biasanya digunakan untuk mempromosikan suatu produk, memberikan informasi kepada pembaca, menampilkan iklan, dan masih banyak lagi. Untuk mengetahui perkembangan website yang kita bangun, tentunya diperlukan alat atau tools khusus dalam menghitung kecepatan loading halaman web, mengecek pagerank, mengecek peringkat alexa rank, dan juga visitor counter. Kali ini kita akan membahas cara kerja visitor counter.
Apa itu website visitor counter?
Visitor counter adalah tools yang digunakan untuk menghitung seberapa banyak pengunjung ber-IP unik yang mengun jungi web kita. Tidak hanya pengunjng tapi juga biasanya dicantumkan jumlah halaman yang dibuka (page hits) baik dalam hitungan hari, mingguan, bahkan sejak web dibangun. Biasanya, visitor counter telah dimasukkan secara otomatis di tempat anda hosting atau blogging.
Cara kerja website visitor counter
Setiap visitor counter memiliki cara kerja tersendiri. Tetapi secara umum, visitor counter bekerja berdasarkan algoritma unik nan rumit dalam menghitung pengunjung dan hits.  Ada yang menghitung hits setelah pengunjung berada minimal 7-10 detik di halaman web, ada pula yang menghitung hits lagsung saat itu juga tanpa mempedulikan berapa lama pengunjung berada di halaman tersebut. Bahkan ada visitor counter yang menghitung hits berdasarkan asal negara IP pengunjung.
Macam-macam website visitor counter
visitor-counter-histats
Berdasarkan lamanya pengunjung berada pada halaman web, visitor counter dibedakan menjadi fast counter dan slow counter. Pada fast counter, hitungan hits terhitung saat itu juga. Sedangkan pada slow counter, hits dihitung apabila pengunjung minimal berada pada jangka waktu tertentu. Mungkin secara sekilas kita melihat fast counter lebih baik. Namun, ternyata keduanya memiliki pendapat tersendiri. Fast counter berpendapat hitungan hits dihitung saat itu juga sebab menurut definisi mereka, pengunjung adalah setiap IP address yang datang ke web anda tidak peduli apakah pengunjung tersebut “sengaja” datang ke web anda atau tidak. Namun pada slow counter, hits terhitung lebih lama dikarenakan menurut definisi mereka, pengunjung adalah setiap IP address yang dating secara sengaja dan diam untuk membaca konten blog anda. Contoh fast counter adalah quickcounter dan flagcounter sedangkan contoh slow counter adalah histats. Beginilah cara kerja dari visitor counter.


Artikel Terkait:

0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

 
© Copyright 2010. yourblogname.com . All rights reserved | yourblogname.com is proudly powered by Blogger.com | Template by o-om.com - zoomtemplate.com